Sukses Gelar Event Grasstrack Perdana X-Trim Banten Siap Gelar Event Seri Tahun 2019

2111

OtomotifZone.com – Banten. Kejuaraan X-Trim Banten Super Grasstrack Open 2018 berhasil digelar dengan meriah di Sirkuit Citra Land Puri, Serang, Banten (25-26/8). Sukses gelar event perdana Kejuaraan X-Trim Banten Super Grasstrack Open 2018 X-Trim Banten selaku penyelenggara siap gelar event seri di tahun 2019 tentunya dengan hadiah yang sangat istimewa tentunya.

Event perdana yang digelar langsung di sirkuit Citra Land Puri, Serang, Banten di ikuti oleh 335 starter dan sirkuit mempunyai panjang sekitar 1200 meter dengan lebar 8 meter ini berhasil digelar pada hari sabtu – minggu kemarin (25-26/8). Dan H. Yudi selaku ketua penyelenggara sekaligus ketua umum X-Trim Banten mengungkapkan mengenai tanggapan evet perdana yang digelar X-Trim Banten.

“Allhamdulilah event perdana kita bisa selesai saya ucapkan kepada semua rekan rekan yang terlibat dalam event khususnya kepada IMI Banten, Kemenpora, Honda Banten, Kawasaki Banten, X-Route MX Shop dan Asbet129 karna sudah ikut mensupport event ini, untuk event kali ini kita mempunyai 335 starter dan di hadir oleh beberapa pembalap papan atas yang hadir di event X-Trim Banten dengan itu saya merasa puas dan kedepan insya allah kita akan adakan lagi event yang lebih spektakuler dari ini” ungkap H. Yudi selaku ketua penyelenggara.

H. Yudi Selaku Ketua Penyelenggara (kiri)

Wah luar biasa setelah sukses menggelar event X-Trim Banten Super Grasstrack Open 2018 ini ternyata di tahun 2019 nanti akan adakan lagi event dengan hadiah yang lebih spektakuler lagi dan H. Yudi selaku ketua penyelenggara juga mengungkapkan bahwa “saya juga berharap mudah mudahan kedepan untuk PEMKOT Serang dan khususnya Pemerintahan Provinsi Banten agar bisa mensuppor penuh kegiatan kita” sambung H. Yudi selaku ketua penyelenggara.

Tangapan positif juga keluar dari Fadlin Akbar Wahidin Halim selaku tooh muda Banten yang peduli terhadap kegiatan otomotif Banten, Fadlin mengungkapkan bahwa kegiatan ini sangat bagus dan perlu di kebangkan untuk membentuk atlit – atlit muda untuk lebi berprestasi.

“Luar biasa antusias pembalap disini cukup bagus kegiatan ini perlu di kembangkan untuk dapat membentuk atlit – atlit muda lebih berprestasi dan mempunyai wadah untuk menyalurkan hobi mereka” ungkap Fadlin Akbar Wahidin Halim.

Tanggapan positif ini dapat kita jadikan untuk meningkatkan rasa semangat kita terkhusus bagi pembalap, selain dari itu Kota Serang juga mempunyai atlit baru yaitu Aljidan yang merupakan pembalap cikal bakal kota serang dari club X-Trim Banten Junior yang kemarin berhasil mendapatkan juara 1 dikelas serang raya dan hal ini di tanggapi langsung oleh H. Yudi selaku ketua penyelenggara.

“Ya mas Aljidan merupakan pembalap cikal bakal asal kota serang dan kemarin Aljidan berhasil meraih podium 1 dikelas serang raya dan Aljidan merupakan pembalap pemula dari club X-Trim Banten junior” tutup H. Yudi selaku ketua penyelenggara.

Penulis : Agis Maulana | Foto : Agis Maulana.