OtomotifZone.com – Jayapura. Kejuaraan yang lama dinantikan akan segera digelar dengan tajuk Mybest Series Championship 2022 yang bakal dilangsungkan di Sirkuit NP Stadion Lukas Enembe, Kabupaten Jayapura, 1, 2, dan 4 Desember 2022.
Penyelenggara akan memainkan 22 kelas dari empat kategori yang diperlombakan dengan hadiah juara yang belimpah, tidak sampai disitu dua unit motor sudah disiapkan bagi juara umum open dan juara umum Setanah Papua. Masih ada lagi loh!! pada kategori Open di kelas Bebek 4 Tak 150cc MP1 dan Underbone 2Tak 130cc penyelenggara mengamplopi pembalap di podium pertama 10 juta guys.
Pada gelaran kali ini juga untuk pertama kalinya penyelenggara mencoba padukan konsep entertainment dan racing namun dengan standart yang ada terutama mengutamakan kerapihan serta kebersihan area sirkuit selain itu penyelenggara memberikan pelayanan ekstra kepada peserta dan pengunjung dengan selingan hiburan nantinya.

“Sebenarnya kegiatan direncanakan awalnya tgl 2 sampai 4 Desember namun adanya kendala tehnis maka kami majukan sehari dan ada jedah waktu pada tanggal 3 dan dilanjutkan sesi final tanggal empatnya, Kita sengaja membuka banyak kelas untuk pembalap lokal Papua ikut perlombaan selain sebagai pengobat rindu tentunya kami berharap jam terbang mereka lebih baik dan mereka dapat Kembali mengasah prestasi dievent Mybest Series Championship 2022.” ungkap Christ Ketua panitia.
Mengantisipasi bakal membludaknya penonton yang akan menyaksikan gelaran terakbar di Jayapura ini penyelenggara melakukan penjualan tiket secara pre order yang mana juga akan membuka stand UMKM pada area sirkuit nantinya.
“Untuk antisipasi penonton yang padat mengingat kegiatan perdana di Jayapura yang kami laksanakan tepat waktu sudah kami buka penjualan tiket secara PO dan jumlahnya terbatas tentunya juga tidak ada penjualan di area sirkuit nantinya untuk tidak ada penumpukan dan antrian, untuk penonton juga sudah kami siapkan stand jajanan agar nantinya kebersihan fasilitas stadion dapat terjaga.” tambahnya.
Persaingan akan seru, pasalnya perebutan juara pada kelas kelas di kejuaraan ini akan ketat memperebutkan 5 podium teratas. Pastinya mereka akan mempersiapkan betul betul kuda pacu mereka untuk menjadi yang terbaik. Kira kira apakah kalian sudah mempersiapkan kuda pacu kalian dari sekarang? Buruan daftar segera dan pesan sekarang tiket masuknya, pantengin terus beritanya hanya di OtomotifZone.com
Editor : Suhendri Wibowo