IRS 2018 Seri 3 : Honda Dominasi Podium Sport 250, Sigit PD Jadi Jawaranya

5201

OtomotifZone.com – Jakarta. Keseruan di kelas Kejurnas Sport 250 cc memang sudah terjadi sejak seri 1 IRS 2018. Kali ini, keseruan kembali terjadi di seri 3 yang berlangsung (25-26/8) di Sirkuit Internasional Sentul, Bogor. Pada race 1 yang diadakan hari Sabtu, tim Honda dominasi barisan terdepan, Sigit PD menjadi juara pertama.

Memang sejak babak kualifikasi tim Honda dominasi barisan pembalap tercepat. Meski ada beberapa pembalap dari Kawasaki dan Yamaha yang saling adu kecepatan. Pada race 1 sama dengan Kualifikasi, pembalap Honda dominasi rombongan terdepan. Meski pembalap Kawasaki dan Yamaha kerap hantui barisan terdepan.

Tim Honda yang dominasi merupakan pembalap dari AHRT dan ART. Namun pembalap Kawasaki dan Yamaha kerap ganggu rombongan. A.M Fadly pembalap Kawasaki KYT Manualtech dan Wilman Hammar dari tim Yamaha Yamalube NHK IRC DID NISSIN NGK Bahtera RACING TEAM kerap ganggu rombongan.

Namun rombongan Satu Hati lebih dominasi rombongan. Fadly yang di beberapa lap kerap berada di posisi kedua di barisan tim Honda. Pada akhir akhir lap, Fadly di kepung oleh pembalap Honda. Dan ada sedikit senggolan terjadi antara Fadly dengan Mario yang membuat rombongan sempat rapat dan Mario keluar lintasan.

Namun hasil nyata, Sigit PD finish di posisi terdepan AM Fadly di posisi kedua dan Awhin Sanjaya di posisi ketiga. Dua CBR 250 R mengantarkan dua pembalap Honda keatas panggung podium. Untuk hasil lengkapnya :

1   SIGIT PD ASTRA MOTOR RACING TEAM JAKARTA
2   A.M FADLY KAWASAKI KYT MANUALTECH
3   AWHIN SANJAYA ASTRA HONDA RACING TEAM