Viar Jayapura Mulai Melirik Gelaran Grasstrack

345
Viar Jayapura Mulai Melirik Gelaran Grasstrack

OtomotifZone.Com – Keerom. Baru setahun menapakkan keberadaan Viar Jayapura di Papua guna pengembangan industri motor karya putra Indonesia, tentunya masih minim pengalaman terutama perkembangan balap garuk tanah di Papua.

Ketertarikan melirik balap garuk tanah/Grasstrack mulai terlihat ketika distributor motor lokal ini ikut mendukung dan menyaksikan langsung kegiatan Latber Grasstrack Hari Pahlawan Dedy MX 2021 yang pelaksanaanya disirkuit California Dedy MX Kabupaten keerom, Minggu (14/11).

Viar Jayapura Mulai Melirik Gelaran Grasstrack
Viar Jayapura siap mendukung kegiatan grasstrack kedepannya.

Pihak Viar Jayapura tentunya telah lama berkeinginan melihat langsung event grasstrack di Kota/Kabupaten Jayapura dan sekitarnya namun belum mendapatkan momen yang tepat.

Setelah berkesempatan usai melihat gelaran Latber tersebut pihak Viar Jayapura merespon dengan positif kegiatan yang dilaksakan dan berupaya mendukung kegiatan grasstrack kelanjutannya.

’’ Apa yang kita lihat hari ini sangat luar biasa, antusias para peserta terutama masyarakat terhadap kecintaan kita akan olahraga bermotor,dan kelas yang dilombakan ini ada kelas anak-anak hingga kelas sampai dengan 250cc dan saya rasa kami layak berkontribusi dan turut serta berkompetisi, selain itu juga kami ingin memperkenalkan Viar sendiri sebagai motor produksi dalam negeri yang harganya terjangkau,dan dapat diujicobakan ketangguhannya di event seperti disini ’’jelas, Eva. Penanggung Jawab Viar Jayapura.

Viar Jayapura
Eva (kanan),Dukungan Viar bukan hanya sekedar promosi saja, memajukan otomotif di Papua lebih utama.

Dukungan tersebut bukan sekedar promosi komersial semata, akan tetapi karya anak bangsa ini memang punyai tiga tipe motor cross yang belum banyak dikenal pada masyarakat Jayapura pada umumnya, selain itu pula mereka ingin memperkenalkan bahwa motor viar bukan hanya memproduksi motor peruntukan usaha kecil saja namun juga memproduksi banyak varian salah satunya adalah tipe Cross yang dianggap mampu turun pada kompetisi grasstrack.

’’ Kelanjutannya sih kami ingin tetap menjalin komunikasi dan terus berharap dapat dilibatkan, saat ini kami belum bisa banyak mendukung tapi setidaknya ini merupakan langkah awal untuk juga bersama-sama memajukan otomotif didaerah ini kedepannya,mungkin saja kedepannya kami bisa sebagai pihak utama mendukung kegiatan serupa dengan persiapan yang jauh lebih matang lagi ’’harap,Eva.

Penulis | Foto : Alpacino