Motoprix Wonosari 2017 : Fitriansyah Kete berhasil pole position di QTT MP1

623

Otomotifzone.com – Wonosari. Pembalap Honda Daya KYT Nissin IRC Trijaya, Fitriansyah Kete berhasil pole position di QTT MP1 Kejurnas MotoPrix Region 2 Putaran 6 Wonosari 2017 yang berlangsung di Sirkuit Lanud Gading, Wonosari, Minggu (24/9). Karena banyaknya starter di kelas ini sehingga para pembalap di bagi dua bagian untuk melakukan sesi Kualifikasi Richard Taroreh mengambil Inisiatif untuk langsung melakukan kualifikasi di group pertama.

Richard berhasil menjadi yang tercepat di group pertama dengan catatan 44.521detik unggul 0.050detik dari Syamsul Arifin pembalap Bromo Jaya di posisi ketiga ada nama Faisal Baharudi ia mampu menorehkan catatan waktu 44.665detik selisih 0.144detik dari Richard di posisi pertama.

Memasuki jalanya qtt di group kedua Sulung Giwa berhasil memimpin di laps ke sembilan dengan catatan 44.694detik tak lama berselah posisinya di ambil oleh Sigit PD dengan catatan waktu 44.633detik dan rekan setim dari Sigit PD yakni Wawan Hermawan berhail menjadi pembalap terepat dengan raihan 44.479detik namun di menit terakhir Fitriansyah Kete mampu mencatatkan namanya sebagai pembalap tercepat dengan catatan waktu 44.255detik unggul 0.224detik dari Wawan Hermawan.

Dan tentunya hasil QTT dari dua grup tersebut di Mix sehingga dengan catatan waktu 44.255detik membawa Fitriansyah Kete berhasil pole position di kelas MP1 disusul Wawan Hermawan dan di posisi ketiga ada nama Richard Taroreh yang memimpin di group pertama.

Nah berikut ini adalah hasil QTT MP1 Motoprix Region 2 Putaran 6 Wonosari 2017 :
1. 93 FITRIANSYAH KETE JABAR SIDRAP HONDA DAYA KYT NISSIN IRC TRIJAYA 44.255detik
2. 19 WAWAN H JABAR ASTRA MOTOR RT JOGJAKARTA 44.479detik
3. 179 RICHARD TAROREH JABAR YMH YAMALUBE JASTI PUTRA NHK FDR 549 KABOCI 55.521
4. 91 Syamsul Arifin KALTENG BROMO JAYA MIX DINAR CAHYA FDR NHK RCB1 MAVIC RT 44.571detik
5. 2 BOY ARBY F HONDA KAWAHARA FDR FCSM KYT ARACER NGK

Penulis : Nana Triana |Foto : Nana Triana