Valteri Bottas Tinggalkan Mercedes, 2022 Bela Alfa Romeo

52

OtomotifZone.com-Belanda. Teka-teki formasi Mercedes tahun depan terjawab sudah setelah Valteri Bottas memberi pengumuman resmi bahwa dirinya bakal meninggalkan team juara dunia tersebut. Pembalap kelahiran 28 Agustus 1989 asal Nastola, Firlandia tersebut akan membalap bersama Alfa romeo menggantikan Kimi Raikkonen rekan senegarannya yang bersiap pensiun dari team ini akhir tahun 2021.

Pernyataan Bottas keluar di sela-sela balap F1 Belanda pecan kemarin. “Babak baru dalam karir balap saya terbuka. Saya senang bergabung dengan Alfa Romeo Racing ORLEN untuk 2022 dan seterusnya akan menjadi tantangan baru dengan pabrikan ikonik ini,” kata Bottas.

Bottas berpisah dengan Mercedes sekaligus tandel Lewis Hamilton setelah bekerja sama dari 2017 menggantikan Nico Rosberg. Bottas bagaikan tameng juga kekuatan kedua Mercedes setelah Lewis. Pekerjaannya membantu pembalap Inggris tersebut cukup bagus.

““Alfa Romeo adalah merk yang tidak perlu diperkenalkan, mereka telah menulis beberapa halaman hebat dalam sejarah Formula 1 dan akan menjadi suatu kehormatan untuk mewakili merk ini. Potensi pengaturan di Hinwil jelas dan saya menikmati kesempatan untuk membantu memimpin tim kedepan. Terutama dengan peraturan baru pada tahun 2022 yang memberi tim kesempatan untuk membuat lompatan dalam kinerja.

“Saya berterima kasih atas kepercayaan yang diberikan tim kepada saya. Dan saya tidak sabar untuk membalas kepercayaan mereka.Saya sama laparnya dengan hasil balapan . Ketika saatnya tiba untuk menang. Saya mengenal Fred [Vasseur] dengan baik dan saya menantikan untuk mengenal seluruh tim yang akan saya tangani, membangun hubungan sekuat yang saya miliki di Mercedes,” lanjut Bottas.

Bottas terkenal rapi dalam bermanuver. Jarang sekali keontroversi yang di timbulkan pembalap ini. Tenang dan menguasai bakal jadi harapan Alfa Romeo untuk bangkit menguasai ranah Formula 1 lagi.

Penulis : Hafid | Foto : F1