Eshark Rok Cup Seri 5 2018 : Keito Matsui Menangi Junior Rok GP Tanpa Tersentuh

2196
Keito Matsui, juara Junior Rok GP
Keito Matsui, juara Junior Rok GP

OtomotifZone.com-Sentul, Bogor. Meski hanya menempati posisi 4 tercepat qualifying Junior Rok GP Kejurnas Eshark Rok Cup 2018 putaran 5 Minggu ini (5/8) tidak membuat Keito Matsui tidak melakukan perlawanan.

Memanfaatkan kemelut saat laga Prefinal, dimana 2 pegokart lainnya mengalami crash, kesempatan bagus dimanfaatkan pegokat DSR Racing memperbaiki posisi dan terus menguntit Neo Yong Jie pegokart Singapura hingga 19 putaran dan berhasil finish diposisi 2.

Hasil Prefinal Keito diuntungkan dengan start diposisi 2, betul saja setelah lampu padam dan start on, Keito langsung melejit sepanjang 20 lap tanpa terganggu sedikitpun oleh pegokart lainnya.

Gap cukup jauh hingga 4.668 detik membuktikan, pegokart DSR Racing ini memang bermain tanpa ada yang mengganggu sedikitpun, gap tersebut juga mendapat keuntungan setelah perebutan posisi 2 terjadi crash, sejak itu Keito makin sulit dikejar oleh pegokart lainnya.

Donny Sarwono bersama Rinto Mori (kiri) dan Keito Matsui
Donny Sarwono bersama Rinto Mori (kiri) dan Keito Matsui

Kemenangan Keito disambut gembira Donni Sarwono, owner DSR Team, “ini adalah podium tertinggi diajang Eshark Rok Cup, Keito bisa mengikuti intruksi seusai yang saya berikan, tentunya dengan Less Grip pada setinga Chassis, ini dilakukan karena event ini hanya menggunakan 1 set ban, disini mekanik harus berfikir keras dan komunikasi pembalap harus dilakukan, jika saat race terbawa nafsu, strategi set up akan sia-sia,” papar Dosa.

Kemenangan keito juga diikuti teammate, Rinto Mori, bermain sangat taktis meski sempat tercecer dibelakang, namun perjuangan untuk merangsek dibarisan depan patut diacungi jempol, sayang race kami ini tidak dibarengi dengan dominasi Gael Julien dikelas Mini Rok.

Selamat Keito dan Rinto.

Photo : Edi Batrawan