Motoprix 2022: Joe Cakra Putra Pandawa “Full Senyum”

58
Motor Balap Joe Cakra Putra Pandawa

Otomotifzone.com – SENTUL. Perhelatan Kejuaraan Motoprix Round 3 Region B DKI, yang berlangsung akhir pekan kemarin (30-31/7/2022) di Sirkuit Karting Sentul, Bogor – Jawa Barat. Menjadi ajang penuh haru bahagia, dari tim asal Ibu Kota Jakarta, bernama Joe Cakra Putra Pandawa Racing Star.

Tim ini menjadi jawara di kelas Sport 2Tak, rincinya yaitu kelas Sport 2Tak 150cc Standar Open dan Sport 2Tak RX King Chamber. Bukan hanya jawara di kelas 2Tak Sportnya, tetapi juga menjadi pencetak rekor alias pemecah waktu tercepat dua kelas sekaligus. Kelas Ninja tercatat 55.881 detik dan Rx King dengan 55.784 detik.

Joe Cakra yang percaya kuda besi dengan racikan Putra Pandawa, mengandalkan Reynaldi Prada #171 sebagai pilot utamanya. Terbukti, Pebalap asal Banten tersebut melenggang begitu indah, setiap tikungan demi tikungan di Sirkuit Karting Sentul.

RX King Joe Cakra Putra Pandawa

“Motor dua-duanya kemarin maksimal. Buat Ninja udah ready dari jauh waktu. Tapi untuk Rx King ini sulapan banget. Baru jadi 1 hari sebelum race. Naik spek, dan sempat deg-degan takut trouble. Alhamdulillah semuanya aman, dan dapat yang amat terbaik,” ungkap Ajie pusat komando Putra Pandawa Racing.

Ninja Standar Joe Cakra Putra Pandawa

#171 dari Banten teramat nyaman dengan racikan dari Putra Pandawa. Setelah ditelisik, seluruh motor balap Joe Cakra dipercayakan pada Kotix Suspension oleh Ajie selaku mekanik. Lalu bagian Karburator pada Kendar Karburator, serta bagian lesatan kopling pada per kopling Koizumi. Sehingga memberikan perpaduan lesatan istimewa bagi Rere, sapaan dekat Reynaldi Pradana.

“Buat hasil kemarin enggak buat kami terlena. Tetap ke depannya setelah hasil kemarin, akan kami terus maksimalkan, minimal mempertahankan,” tandas Ajie kepada Penulis langsung saat dihubungi.