OtomotifZone.com – Denpasar, Bali. Setelah dilaunching beberapa waktu lalu, Honda Prospect Motor bersama Honda Surabaya Center, main dealer mobil Honda wilayah Jatim, Bali, dan Nusra mengajak 51 media untuk test drive Small SUV, Honda WR-V. Gak tanggung-tanggung, tipe tertinggi Honda WR-V RS CVT with Honda SENSING dihadirkan dalam media test drive di pulau Dewata, Bali, 19-21 Desember 2022.
Pada kesempatan kali ini, selain dihadiri oleh President Director PT HPM, Kotaro Shimizu, HPM juga menghadirkan tim desainer WR-V dari R&D Honda Asia Pasific C.,Ltd. yang bermarkas di Thailand. Mereka adalah: Ms. Poychat Ua Arayaporn – Large Project Leader Honda R&D Asia Pacific Co., Ltd, Mr. Werawut – Assistant LPL Engineering Design, Mr. Nattawut – Assistant LPL Performance Test, Mr. Konrapee – Assistant LPL Suspension Performance Expert.
“Small SUV Honda WR-V diciptakan untuk fun to drive, premium feel, serta worry and stress free,” ungkap Poychat Ua Arayaporn – Large Project Leader Honda R&D Asia Pacific Co., Ltd, kepada awak media.
Yusak Billy, Businnes Innovation and Sales & Marketing Director PT Honda Prospect Motor yang juga hadir menyampaikan, “Kami mengajak rekan-rekan media untuk test drive Honda WR-V selama tiga hari di Bali. Selain mencoba fitur dan kehandalan Small SUV Honda, rekan-rekan media juga akan mengikuti berbagai actifity yang sudah kami siapkan.”
Seperti apa liputannya? Yuuuk disimak.
Bertajuk Wheels to Win: Hustler in Paradise” Rute pengujian Honda WR-V cukup beragam, mulai dari jalan perkotaan yang macet, jalan pegunungan naik-turun dengan tikungan tajam, hingga jalan sempit.
Eksterior
Honda WR-V hadir untuk memenuhi kebutuhan konsumen Indonesia. Small SUV dengan ground clearance tinggi, yang dikembangkan sesuai karakter infrastruktur di Indonesia. Itu sebabnya tampilan Honda WR-V terlihat sporty. Dari bebrbagai sisi desainnya stylish identik dengan anak muda dan mereka yang berjiwa muda.
Desain grill tampak menyatu dengan lampu utama full LED dan Daytime Running Light (DRL) LED yang dilengkapi lampu kabut LED. kerennya lagi lampu sein LED yang menyala sequential atau mengalir saat berkedip.
Dari samping, kesan macho terlihat berkat over fender dan sideskirt, dipadukan dengan velg alloy two-tone 17 inchi. Kombinasi lampu belakang LED dengan light bar, dengan desain bumper lebar menjadikan look lebih kekar. Tidak ketinggalan shark fin antenna membuat tampilannya sporty.
Interior
Honda menghadirkan suasana sporty di sektor interior dengan memadukan warna hitam dan merah. Beberapa lapisan kulit juga hadir di bagian setir dan konsol tengah membuat nyaman saat digenggam. Sama seperti All New Honda BR-V, palang setirnya dilengkapi berbagai tombol untuk mengatur audio dan mengaktifkan fitur Honda Sensing. Posisi setir juga bisa diatur Tilt atau naik-turun disesuaikan dengan postur driver.
Layar meter cluster TFT berukuran 4,2 inchi perpaduan tampilan analog untuk speedometer dan tachometer digital di bagian tengah, berfungsi memberikan beragam informasi penting bagi driver.
Di bagian tengah, terdapat head unit berukuran 7 inchi touch screen. Pengoperasiannya cukup mudah ketika disambungkan dengan Iphone maupun Android. Selain untuk hiburan dan navigasi, laya ini juga berfungsi untuk menampilkan kamera belakang saat mundur, dan saat belok kiri atau mengaktifkan posisi samping berkendara, Honda LaneWatch.
Pengaturan AC digital dengan fungsi Auto AC, mobil akan mengatur secara otomatis tingkat embusan angin sesuai dengan suhu kabin yang diinginkan.
Kenyamanan
Duduk dibelakang stir kemudi, Honda WR-V mampu memberikan rasa nyaman. Sensai berkendaranya sama seperti ketika Otomotifzone.com mengendarai All New BR-V. Jarak pandang luas, semua tombol mudah dijangkau dan posisi berkendara tidak hanya maju-mundur, tapi juga bisa disetel naik turun sesuai kebutuhan driver.
Ruang kabin yang cukup senyap dipadu dengan pemanja telinga yaitu enam buah speaker, menjadikan perjalanan test drive benar-benar fun to drive. Lantunan lagu-lagu dari smartphone sangat jelas terdengan dilengkapi bass yang cukup ok.
Tidak hanya nyaman sebagai driver, OZ juga merasakan duduk sebagai penumpang baik disamping atau dibelakang. Bangku baris kedua masih menyisakan banyak ruang untuk legroom dan head room.
Fitur
Honda WR-V RS CVT with Honda SENSING yang kami kendarai telah dilengkapi fitur Collision Mitigation Braking System (CMBS), Lane Keeping Assist System (LKAS), Road Departure Mitigation System (RDM), Adaptive Cruise Control (ACC), Lead Car Departure Notification System (LCDN), dan Auto High Beam.
Terbukti, selama tiga hari test drive (konvoi kendraraan) fitur CMBS beberapa kali aktif dengan memberi peringatan sampai memberikan pengereman darurat otomatis (jika peringatan tidak diindahkan pengemudi). Tujuannya mencegah terjadinya tabrakan saat mobil yang kita kendarai jaraknya terlalu dekat dengan mobil didepan atau obyek lain didepan kita.
Fitur LCDN juga membantu ketika berkendara di perkotaan yang macet. Sistem akan memberikan notifikasi di layar MID jika mobil di depan bergerak maju. Tidak hanya bisa mengunci pintu sendiri (Walk Away Auto Lock), Honda melengkapi remote kunci mobil dengan remote engine start. Fungsinya bisa menyalakan mobil dan AC dari luar kendaraan, sehingga ketika masuk mobil kabinnya sudah dalam suhu ideal.
Sedangkan untuk fitur keselamatan, Honda menyematkan WR-V dengan Vehicle Stability Assist (VSA), enam buah airbag, Hill Start Assist (HSA), ABS, EBD & BA, Emergency Stop Signal, ISOFIX & Tether, sertai Brake Override System.
Mesin Responsif
Sesuai peruntukannya bagi anak muda dan yang berjiwa muda, Honda menanamkan mesin yang sama dengan All New BR-V, yaitu 1.5L DOHC i-VTEC. Mesin ini mampu menuntahkan tenaga sampai 121 PS pada 6.600 rpm dengan torsi maksimal 145 Nm pada 4.300 rpm.
Akselerasinya terasa sangat responsif ketika OZ bejek pedal gas dalam-dalam. Transmisi CVTnya juga terasa sangat halus, baik saat dijalan datar maupun jalan menanjak. Posisi drive D,S,L semua sudah OZ coba. Tikungan tajam dengan tanjakan saat menuju Bedugul, aman dilibas tanpa kendala.
Handling
Dengan ukurannya yang compact, Honda WR-V handlingnya cukup nurut saat diajak bermanuver melibas jalan berkelok-kelok pegunungan didaerah Ubud maupun Bedugul dan Kintamini. Gelaja body roll atau limbung tidak ditemui, padahal ground clearencenya terbilang tinggi (220mm), mobil tetap anteng diajak meliuk-liuk. Hal ini juga dirasakan OZ saat berkendara ditengah kota Denpasar, Bali. Berkendara secara konvoi dengan pengawalan dibutuhkan lelincahan saat membelah kemacetan lalu lintas kota.
Untuk mendapatkan handling yang ideal tersebut, Honda membedakan setting kaki-kakinya. Honda WR-V RS bantingannya sedikit lebih keras karena mengedepankan karakter sporty. Sedangkan WR-V tipe E suspensinya lebih lembut karena mengedepankan kenyamanan.
Penulis: Hendra Sonie | Foto: dok HPM